post_harian_(2).png Kegiatan

Kegiatan Rapat Kerja ( Raker ) dalam rangka Penyusunan…

HUMAS PRAJA KUKAR 4 Bulan | 176 view | 0 comments

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kutai Kartanegara H. Heldiansyah S.H., M.H membuka Kegiatan Rapat Kerja ( Raker ) dalam rangka Penyusunan Renstra ( Rencana Strategis ) di Satuan Polisi Pamong Praja Tahun Anggaran 2025-2029 di Hotel Golden Tulipe Balikpapan, Senin ( 18/12/23 )

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabid, Kasubag, dan Staff dilingkungan kantor Satpol PP Kukar dan menghadirkan Narasumber dari Direktorat Jendral Polisi pamong Praja dan Linmas, Kementerian Dalam Negeri Bapak Irwan Setiawan S.Sos.

Dalam Sambutannya Kasatpol PP Kukar mengatakan Dampak yang penting yang ingin diwujudkan bagi Renstra Satpol PP Kutai Kartanegara Periode 2025-2029 adalah memastikan bahwa Penyelenggaraan Ketentraman dan Ketertiban Umum dapat dilaksanakan dengan baik sehingga mendukung pencapaian Visi-Misi Kabupaten Kutai kartanegara Tahun 2025-2029.

" Renstra Satpol PP merupakan upaya bersama seluruh Kompenen Oraganisasi untuk menyelenggarakan urusan Ketentraman dan Ketertiban Umum yang dibutuhkan masyarakat  dengan tujuan meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap Produk Hukum Daerah Kabupaten Kutai kartanegara, oleh karena itu pemetaan terhadap fokus-fokus wilayah rawan ketertiban pada wilayah-wilayah kunci pembangunan 5 tahun mendatang menjadi faktor agar pelayanan dapat dinikmati secara adil dan merata oleh semua masyarakat seluruh pelosok Kutai kartanegara. Keberhasilan Implementasi Renstra Satpol PP Kab. Kukar sangat bergantung kepada pemahaman kesadaran ketertiban dan upaya sungguh-sungguh segenap unsur Kepegawai, oleh karena itu diperlukan kerjasama dan dukungan dari semua pihak demi tercapainya visi-misi kabupaten kutai kartanegara periode 2025-2029" ucapnya.

Share this article

HUMAS PRAJA KUKAR

Jika kamu ingin mengenal dunia, maka membacalah, Namun jika ingin dunia mengenalmu, maka menulislah

yaumilaqsharini2017@gmail.com

Kabar Terbaru

(0) Komentar

Tinggalkan Komentar